BRITA10 | Pisangadalah salah satu buah tersehat yang bisa Anda makan karena mengandung protein, serat, Vitamin A, B6 dan C, kalium, mangan, magnesium, folat, riboflavin, niasin dan juga zat besi. Buah pisang juga memiliki porsi yang sempurna dan mudah untuk didapatkan. Selain dapat memakannya secara langsung, Anda juga bisa memakannya bersama-sama dengan sereal, salad buah atau bahkan es krim.
Dalam artikel ini, Saya tidak membahas tentang buah pisang tetapi disini kami akan membahas kulitnya yang pada umumnya dibuang sebagai sampah. Tetapi tahukan Anda bahwa sebenarnya kulit pisang dapat dimakan dan dapat memberikan berbagai macam manfaat kesehatan tambahan bagi tubuh Anda, Terkejut? Ternyata kulit pisang dapat meningkatkan pencernaan, menurunkan kolesterol dan menyembuhkan berbagai permasalahan pada kulit.
Baca Juga : 10 Manfaat Kesehatan Mengkonsumsi Ubi Jalar
Satu hal yang pasti, Anda akan berhenti membuang kulit pisang yang berharga ini ke tempat sampah setelah Anda menemukan semua hal luar biasa dari kulit pisang.
Berikut 10 Manfaat Kulit Pisang Yang Perlu Anda Ketahui seperti yang kami lansir dari laman hhdresearch.org
1. Menghilangkan Rasa Gatal
Dimulai dengan manfaat topikal, Kulit Pisang ternyata sangat bagus untuk menghilangkan rasa gatal yang mengganggu akibat gigitan serangga. Memijat bagian rasa gatal dengan bagian dalam kulit pisang dapat menghilangkabn rasa gatal secara cepat. Obat ini juga dilaporkan dapat bekerja pada ruam yang disebabkan oleh poison ivy atau poison oak.
Ilmu pengetahuan sendiri belum mengatahui mengapa kulit pisang dapat bekerja menghilangkan rasa gatal pada kulit. Tetapi Anda tidak perlu berdebat dengan hasilnya, Orang yang telah mencobanya melaporkan bahwa satu kali gosokan kulit pisang pada kulit dapat menghilangkan rasa gatal pada kulit sepanjang hari.
2. Mendapatkan Cukup Serat
Kami tidak suka membicarakannya banyak, tetapi melewati buang air besar setiap hari bisa menjadi sangat tidak nyaman. Salah satu cara untuk tetap teratur adalah memastikan Anda mendapatkan cukup serat dalam diet Anda. Sementara buah pisang mengandung serat dalam jumlah yang cukup, kulitnya sendiri penuh sesak dengan serat.
Makan kulit pisang bersama-sama dengan buahnya atau menambahkan kulitnya kedalam smoothie adalah cara mudah untuk tetap teratur dalam buang asir besar Anda. Namun jika Anda tidak bisa makan seluruh kulitnya, Anda dapat mengupas sebanyak mungkin bagian dalam kulitnya dan memakannya.
3. Memutihkan Gigi
Ada banyak cara untuk memutihkan gigi dan banyak dari mereka berharga mahal serta menggunakan zat pemutih keras yang dapat menghilangkan enamel, melemahkan gigi dan dapat menyebabkan sensitivitas. Tapi Kulit Pisang dapat memurihkan gigi Anda secara alami karena mengandung potasium.
Baca Juga : 10 Manfaat Mengkonsumsi Wortel Setiap Hari
Disini Anda tidak perlu mengunyah kulitnya, Melainkan menggosok bagian dalam kulit pisang kedalam gigi setiap hari selama sekitar 2 minggu dan lihatlah hasil nyatanya.
4. Meningkatkan Kualitas Kulit
Kulit Pisang banyak mengandung antioksidan yang bagus untuk kulit Anda. Untuk meminimalkan garis dan kerutan pada kulit, cukup gosok kulit pisang secara langsung pada daerah yang Anda inginkan dan biarkan residu lengket selama sekitar 30 menit sebelum Anda cuci.
Untuk pelembab secara menyeluruh, tumbuk kulitnya menjadi pasta kemudian campurkan dengan kuning telur, aduk hingga merata dan oleskan campuran ini secara merata ke wajah atau leher Anda. Diamkan selama sekitar 5 menit kemudian bilaslah dengan air bersih. Perawatan yang sama juga sangat baik untuk psoriasis, eksim dan juga jerawat.
5. Tidur Lebih Nyenyak
Tryptophan adalah bahan kimia alami yang dapat mendukung kualitas tidur menjadi baik. Sementara Serotonin adalah bahan kimia yang memiliki efek rasa enak yang dapat membantu Anda tetap rileks. Kulit pisang memiliki kedua zat ini yang sangat baik. Jadi menempelkan kulit pisang sebelum tidur bisa sangat membantu tidur malam Anda menjadi lebih baik tanpa gangguan berarti. Serotonin dalam kulit pisang juga dapat menjaga suasana hati Anda tetap nyaman sepanjang hari.
6. Meningkatkan Kesehatan Mata
Unsur kulit pisang yang sangat membantu mata disebut lutein. Zat ini adalah antioksidan kuat yang dapat menetralkan radikal bebas yang dapat merusak serta dapat melindungi mata dari radiasi UV berbahaya yang disebabkan oleh sinar matahari.
Mendapatkan cukup lutein setiap hari telah terbukti dapat mengurangi resiko katarak atau degenerasi makula seiring bertambahnya usia.
7. Turunkan Kolesterol
Kulit pisang banyak mengandung serat yang dapat menurunkan kadar kolesterol Anda yang sangat penting untuk menjaga kesehatan jantung. Kulit pisang lebih banyak mengandung serat larut daripada buah itu sendiri. Jadi jangan membuang kulitnya karena merupakan kesempatan berharga untuk meningkatkan asupan Anda.
Serat larut mengurangi penyerapan kolesterol ke dalam aliran darah Anda dengan mengikatnya di usus Anda. Oleh karena itu, kolesterol keluar dari tubuh Anda melalui limbah daripada tetap tinggal yang pada akhirnya dapat menyumbat peredaran darah Anda.
8. Menghancurkan Kutil
Selain memiliki rasa yang cukup menyakitkan, Kutil juga terlihat tidak enak dipandang dan memamlukan. Pendekatan konvensional untuk menghilangkan kutil melibatkan bahan kimia asam keras yang ditindaklanjuti dengan pengobatan pembekuan yang cukup menyakitkan.
Cara yang lebih lembut dan aman untuk dilakukan adalah dengan menekan sepotong kulit pisang ke kutil, sisi lengket kebawah, dan kencangkan dengan perekat. Biarkanlah cara ini Anda lakukan semalaman dan ulangi prosesnya setiap malam sampai kutil terlepas. Anda bisa mendapatkan hasil yang lebih cepat jika Anda memotong lapisan kutil yang mati setiap malam sebelum menempelkan kuit pisang yang baru.
9. Membersihkan Barang-Barang Berharga
Selain memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan, Kulit pisang juga bermanfaat untuk membersihkan barang-barang berharga Anda. Anda dapat menggosokkan kulit pisang pada tas atau sepatu kulit dan bahan-bahan yang terbuat dari perak untuk membersihkannya dan membuat barang-barang berharga Anda seperti baru kembali.
Anda hanya cukup bersihkan bagian dalam kulit pisang keseluruh permukaan yang ingin Anda poles dan setelahnya Anda akan mendapatkan kemilauan yang cemerlang.
Sebaiknya gunakanlah kulit pisang setelah Anda memakan buahnya. Tetapi ada beberapa hal yang perlu Anda ingat bahwa biasanya Anda tidak pernah mencuci pisang terlebih dahulu sebelum memakannya,tetapi jika Anda akan memakan kulitnya, cucilah terlebih dahulu, Kecuali organik, pisang disemprot dengan pestisida selama pertumbuhannya.
Selanjutnya, ada berbagai macam cara untuk memakan kulit pisang. Anda bisa memasukkan kulitnya ke dalam juicer atau mencampurkanya ke dalam smoothie buah campuran atau Anda juga bisa dengan mudah mengupas daging bagian dalam dari kulit pisang untuk mendapatkan manfaat luar biasa dari kulit pisang.